Cari Jasa Plitur Borongan Jogja? Simak Daftarnya!

Untuk membuat tampilan kayu semakin indah, Anda membutuhkan proses finishing. Proses finishing pada kayu inilah yang sering dikenal dengan sebutan plitur. Apabila Anda mendapatkan hasil terbaik dari proses plitur, tentu saja Anda perlu orang yang ahli. Anda bisa menggunakan jasa plitur Jogja dengan sistem borongan untuk mempermudah pengerjaannya.

Pilihlah tukang plitur Jogja yang terdekat dari lokasi Anda. Sehingga Anda bisa mendiskusikan mengenai kebutuhan yang diperlukan secara lebih mudah. Memilih jasa plitur Jogja yang memiliki tukang borongan profesional juga diperlukan. Jika Anda hanya asal pilih jasa penyedia layanan plitur, maka jangan kaget jika hasilnya tidak sesuai dengan yang Anda harapkan.

Saat ini banyak sekali kasus penipuan yang terjadi dipasaran. Supaya Anda terhindar dari risiko ini, carilah jasa plitur borongan di Jogja yang terpercaya, resmi, dan profesional. Anda juga bisa mengajak bertemu langsung diworkshop jasa tersebut ataupun dilokasi yang Anda tentukan untuk konsultasi. Pertemuan langsung ini juga bisa untuk memastikan bahwa jasa tersebut benar-benar ada.

Tukang plitur kayu Jogja, Sumber: courtina.id
Tukang plitur kayu Jogja, Sumber: courtina.id

Harga Borongan Plitur

Untuk harga borongan plitur Jogja dan daerah lain, bisa jadi berbeda-beda. Belum lagi bahan yang digunakan ataupun berbagai faktor lainnya. Sehingga wajar saja ketika Anda menemukan sedikit perbedaan harga antara tukang borongan satu dengan yang lainnya.

Berikut perkiraan dari harga borongan plitur yang bisa Anda perhatikan. Sekali lagi kami tekankan bahwa harga ini hanya sebatas perkiraan saja. Harga tersebut bisa berbeda-beda disetiap tempatnya, jadi jangan menjadikan perkiraan ini sebagai acuan. Karena perkiraan harga di bawah ini hanya untuk gambaran Anda saja.

1. Harga Borongan Tukang Plitur

Jenis LayananHarga
Borongan plitur kusenRp 30.000/meter
Borongan plitur jendelaRp 100.000/meter
Borongan plitur pintuRp 400.000/meter
bursabajaringan.com

2. Harga Bahan Plitur

Bahan PliturHarga
Bensin dasaran pliturRp 7.500/liter
Spiritus A specialRp 15.000/bungkus atau liter
Mata kucingRp 20.000/kg
Serlak malaysiaRp 50.000/bungkus atau kg
Kuas, kain pop, okerRp 70.000
bursabajaringan.com

Untuk mendapatkan harga yang lebih jelas dan detail, tentu saja Anda perlu menghubungi jasa borongan plitur Jogja terkait. Namun juga Anda perlu memperhatikan, jika harga terlewat murah atau terlewat mahal. Dalam menentukan tukang plitur yang tepat, Anda juga perlu memperhatikan harga yang ditawarkan masih masuk akal dan dapat bersaing atau tidak.

Tips Menghilangkan Aroma Plitur

Setelah proses plitur selesai, tentu saja akan meninggalkan aroma pada furniture Anda. Mungkin pada sebagian orang tidak mempedulikan aroma kuat dari plitur tersebut. Namun tidak dipungkiri jika ada beberapa orang yang merasa terganggu dengan aroma plitur. Untuk menghilangkan aroma plitur, Anda bisa mengikuti tips berikut.

1. Menggunakan Bawang Merah

Anda bisa menghilangkan aroma plitur dengan bantuan bawang merah. Iris bawang merah menjadi beberapa bagian. Masukkan bawang merah yang sudah diiris tadi ke dalam mangkok yang berisi air dengan suhu normal. Letakkan mangkok tersebut disekitar furniture yang baru saja diplitur. Jangan lupa untuk membuka jendela agar baunya bisa keluar.

2. Menggunakan Bubuk Teh atau Tembakau

Penggunaan bubuk teh ataupun tembakau juga bisa menjadi solusi untuk menghilangkan bau tak sedap dari plitur. Anda tinggal memasukkan bubuk teh atau tembakau ke dalam mangkok. Kemudian letakkan mangkok di sekitar furniture, diamkan 2 hingga 3 hari. Ganti lagi dengan bubuk yang baru apabila bau plitur masih tercium.

Plitur dapat memperindah tampilan kayu, Sumber: harga.web.id
Plitur dapat memperindah tampilan kayu, Sumber: harga.web.id

3. Menggunakan Garam

Selain berguna untuk menambah rasa pada masakan, ternyata garam juga bisa membantu mengusir aroma kuat dari plitur. Campur garam dengan air, taruh air garam tersebut dalam mangkok. Kemudian letakkan mangkok didekat furniture yang habis diplitur. Jika bau plitur sudah tidak tercium lagi, Anda bisa menyingkirkan air garam tersebut.

Daftar Jasa Plitur Borongan Jogja

Seperti yang telah kami sampaikan sebelumnya bahwa jangan asal ketika memilih jasa plitur. Tentu saja hal ini berkaitan langsung dengan hasil pengerjaannya. Semakin berkualitas jasa tersebut, maka akan semakin memuaskan hasil jadinya. Berikut ini beberapa daftar jasa tukang plitur Jogja yang telah Safara Jogja rangkum untuk memudahkan Anda memilih jasa yang tepat.

1. Jogja Desain Interior

Selain menyediakan jasa kontraktor interior, Jogja Desain Interior juga menyediakan layanan tukang plitur. Jadi untuk Anda yang ingin mempercantik berbagai furniture kayu yang ada di rumah, bisa menggunakan tukang plitur dari Jogja Desain Interior. Untuk informasi masalah harga dan yang lainnya, Anda bisa menghubungi jasa ini secara online ataupun offline.

Alamat : Pringgolayan RT 02 RW 44 Banguntapan, Bantul, Yogyakarta 55198
Nomor : 0815-4840-5422
Info Layanan : Senin sampai Sabtu, jam 08.00 – 16.00 WIB
Website : jogjadesaininterior.com

2. Cat Dan Finishing Plitur Panggilan Pak Mukidi

Anda bisa menggunakan jasa dari Pak Mukidi untuk melakukan plitur borongan di Jogja. Diskusikan layanan yang Anda butuhkan pada jasa dari Pak Mukidi ini. Anda bisa mengunjungi lokasinya langsung, ataupun meminta jasa Pak Mukidi datang ke lokasi Anda. Berikut informasi mengenai kontak yang bisa Anda hubungi.

Alamat : Jl. Parangtritis KM 6,5 Kampung Ngijo RT 05 Demangan Bangu, Bulding, Jurug, Bangunharjo, Kec. Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55187
Nomor : 0878-3981-6355
Info Layanan : Senin sampai Sabtu, jam 08.00 – 16.00 WIB
Website : –

Daftar jasa plitur borongan Jogja, Sumber: archify.com
Daftar jasa plitur borongan Jogja, Sumber: archify.com

3. Tukang Kayu Sleman “Rahmat wahyudi”

Bukan hanya jasa plitur saja, namun jasa tukang kayu ini juga melayani berbagai pengerjaan kayu lainnya. Misalnya saja kusen, pasang pintu, jendela, meja kursi, kitchen set, dan pengerjaan kayu lainnya. Informasi lebih lanjut terkait harga dan yang lainnya, Anda bisa menghubungi kontak berikut.

Alamat : Babadan Rt 05 Rw 10, Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta
Nomor : 0818-0274-5558
Info Layanan : –
Website : –

4. Moss Sofa

Bukan hanya jasa pembuatan sofa saja, namun Moss Sofa juga melayani jasa plitur di Jogja. Untuk informasi lebih detail mengenai layanan dari Moss Sofa ini, Anda bisa menghubungi kontak di bawah ini.

Alamat : Jl. Kabupaten KM 3,5 No. 50 Bragasan, Mayangan, Trihanggo, Sleman, Yogyakarta
Nomor : 0896-6893-9754
Info Layanan : –
Instagram : @moss_sofa

5. UD. Zidan Meubel

UD. Zidan Meubel melayani pembuatan berbagai furniture kayu. Namun bukan hanya itu saja UD. Zidan Meubel juga menyediakan jasa plitur. Untuk persoalan harga, bisa Anda diskusikan langsung dengan UD. Zidan Meubel di kontak berikut ini.

Alamat : Dlingo, Bantul, Yogyakarta
Nomor : 0882-1189-6678
Info Layanan : –
Instagram : udzidanmeubel.blogspot.com

Sekian informasi mengenai daftar jasa plitur borongan Jogja, semoga informasi di atas dapat membantu Anda. Temukan berbagai informasi menarik lainnya seperti cara membeli mebel Jepara asli dan sebagainya hanya di laman website Safara Jogja.

Cari Tukang Plitur di Jogja?

Klik tombol berikut ini untuk konsultasi kebutuhan Anda tanpa lama.

Tinggalkan komentar