Digital marketing menjadi salah satu hal penting dari aktivitas marketing yang dilakukan oleh banyak perusahaan saat ini. Terlambat atau salah dalam eksekusi bisa mengakibatkan kerugian yang amat besar. Tentu hal ini tidak ingin Anda alami bukan?
Anda bisa melakukan sendiri proses digital markejasa ting untuk usaha Anda. Namun tentu ada plus minusnya. Nilai plus saat melakukan sendiri proses digital marketing adalah terletak pada “freedom”. Yup.. Anda bisa dengan mudah ganti teknik digital marketing untuk usaha Anda. Bisa dengan mudah merubah budget iklan dan sebagainya.
Lantas apa nilai negatifnya, jika Anda bukan orang yang expert dalam hal itu maka harga trial dan error bisa fatal. Untuk itu sebaiknya memakai jasa digital marketing yang sudah handal untuk perusahaan Anda jika Anda tidak memiliki keahlian ini.
Fungsi Digital Marketing
Sebenarnya apakah fungsi dari aktivitas digital marketing ini. Sampai sampai Anda yang berada di Yogyakarta harus mencari jasa digital marketing Jogja untuk perusahaan Anda. Simak penjelasan berikut ini:
1. Perkuat Brand Awarness
Mengenalkan brand adalah salah satu fungsi dari digital marketing. Sebagaimana kita tahu, brand bukanlah soal logo atau kartu nama. Brand adalah benak yang tertanam dalam konsumen kita. Era yang penuh dengan crowd seperti saat ini, memiliki brand yang dikenal oleh masyarakat amatlah penting. Dalam jangka waktu lama bisa mengurangi budget marketing.
2. Meningkatkan Penjualan
Siapa yang tidak ingin usahanya meningkat omsetnya? Meningkat omset belum tentu meningkat profitnya lho. Kalau kami sangat ingin omset dan profit meningkat terus, he he. Nah dengan adanya digital marketing yang tepat harapannya akan memudahkan perusahaan Anda mendapatkan lead yang berujung pada penjualan.
3. Analisa Market
Proses digital marketing yang baik selalu memperhatikan data dari waktu ke waktu. Dengan data konsumen yang bisa diambil, harapannya mampu mendapatkan analisa market dengan tepat. Siapa target market kita, berapa size marketnya dan sebagainya.
Ingin Memakai Jasa Digital Marketing?
Butuh jasa dengan cepat?
Klik tombol berikut ini untuk konsultasi seputar digital marketing dengan Zeka Digital.
Daftar Perusahaan Digital Marketing di Jogja
Okay.. Saatnya kita mencari perusahaan digital marketing Jogja ya. Bisa jadi ada yang sudah tahu diantara daftar jasa digital marketing yang akan kami sebutkan dibawah ini, semangat menyimak:
1. Zeka Digital
Perusahaan ini awalnya bergerak dalam jasa pembuatan website di Jogja. Berawal dari menangani klien yang merupakan tetangganya. Lambat laun ada orang yang minta untuk ditangani digital marketingnya. Saat ini mereka menghandle beberapa jenis usaha mulai dari rental mobil, jasa interior cafe Jogja hingga bengkel cat mobil.
Jika Anda tertarik untuk menggunakan jasa digital marketing dari Zeka Digital, silahkan hubungi lebih lanjut no 0811-265-1453 atau datang langsung ke kantor mereka di Perum Banguntapan Permai B01, Banguntapan Bantul Yogyakarta 57673, Indonesia
2. Dlingo Digital Valley
Salah satu jasa digital marketing Jogja yang bisa Anda temui adalah Dlingo Digital Valley. Unit usaha ini terletak di kecamatan Dlingo Bantul Yogyakarta. Yang asyik dari tempat ini adalah lokasinya yang dekat dengan berbagai obyek wisata bukit. Anda bisa sambil berwisata selepas konsultasi langsun ke lokasi kantornya.
3. Matob Creative
Namanya unik bukan, kami juga kurang tahu arti dari nama Matob itu sendiri. Apakah dari top markotop atau yang lainnya, he he. Yang jelas sebagai salah satu perusahaan digital marketing di Yogyakarta, reputasi secara online dari Matob Creative patut diacungi jempol dua.
4. Jogja Digital Clinic
Ada orang veteran di balik jasa digital marketing ini. Mereka memiliki pengalaman yang sudah bertahun tahun dan teruji. Fokus utama mereka selain sebagai jasa seo Jogja juga sebagai pembuat website, jasa fb ads, google ads, instagram ads hingga pelatihan tim digital perusahaan. Tertarik? Silahkan kunjungi alamat mereka berikut ini: Jl. Sanggrahan-Berbah No.03/08, Berbah, Tegaltirto, Kec. Berbah, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55573
5. Anchormedia
Namanya kelihatan serem yah. Anchor dalam dunia seo adalah kata kata yang memiliki link / url. Kami sendiri kurang tahu apa filosofinya. Apakah ingin menjadi anchor dalam arti “jangkar”nya dunia digital marketing atau yang lainnya. Yang jelas selain bisa menangani strategi digital marketing, perusahaan ini juga bisa membuat aplikasi mobile. Tertarik?
6. Radjamedia
Radjamedia juga menjadi salah satu perusahaan yang berfokus di bidang creative digital agency yang siap sedia membantu bisnis Anda untuk bertumbuh melalui kreativitas, digital marketing & teknologi terkini. Dan diantara jenis layanan Radjamedia meliputi SEO Marketing, SEO Services, Pay Per Click, Social Media dan juga SEO Audit.
Lalu apa keunggulan Radjamedia? Antara lain pelayanan terbaik dengan harga bersaing, juga pelayanan terbaik dengan kepuasan client sebagai prioritas. Tertarik bekerjasama? Anda bisa menghubungi Radjamedia di no. 085173206920, email [email protected], atau berkunjung langsung ke kantor Bantul, Yogyakarta, Indonesia.
7. Elcreativeon
Terakhir ada Elcreativeon. Jasa digital marketing Jogja yang satu ini memiliki komitmen untuk mewujudkan apa yang menjadi mimpi bisnis Anda dengan mempertaruhkan pertumbuhan dan keunggulan kompetitif perusahaan.
Elcreativeon juga memiliki visi menjadi yang terdepan di Indonesia sebagai solusi permasalahan Digital Marketing dengan memberikan kemudahan serta pelayanan profesional terhadap pelaku UMKM, perusahaan, dan masyarakat luas yang efektif dan efisien.
Anda bisa berkunjung di Jl. Kaliurang KM 14,5 Sleman Yogyakarta, 55584, atau menghubungi langsung baik di +62 821 3798 9651 maupun via [email protected]
Tips Memilih Jasa Digital Marketing
Setelah memiliki 7 daftar jasa digital marketing Jogja diatas kami yakin Anda pasti bingung memilih. Jangan khawatir, kami berikan juga tips untuk memilih perusahaan digital marketing untuk Anda berikut ini.
1. Temui Langsung
Tips pertama ini bisa dilakukan jika Anda dekat dengan lokasi jasa digital marketing Jogja. Namun kami yakin, dengan bertemu langsung Anda bisa mendapatkan gambaran lebih utuh dari sekedar mengunjungi website mereka.
2. Cek Portofolio
Result bisa memberikan bukti yang meyakinkan akan kualitas mereka. Cobalah tengok hasil kerja mereka. Bandingkan antara jasa digital marketing Jogja yang satu dengan lainnya. Jika Anda paham cara kerja digital marketing, coba bandingkan konsep optimasi yang dipakai. Itu akan memudahkan Anda dalam memilih.
3. Review Positif Berkualitas
Mengapa kami tambahkan berkualitas saat hendak mencari review jasa digital marketing Jogja? Karena saat ini banyak fake review. Untuk itu carilah yang berkualitas. Jika perlu tanya langsung dari orang yang memberikan review soal layanan digital marketing mereka.
Video Profile Jasa Digital Marketing
Kami coba tambahkan salah satu video profile perusahaan digital marketing di Jogja. Anda bisa amati layanan dan value yang ditawarkan. Jika cocok dengan perusahaan Anda, bisa lanjutkan untuk follow up lebih lanjut tentunya. Pastikan dahulu sebelum memakai jasanya.
Sudah ya, cukup dulu. Kami rasa dengan 7 daftar jasa digital marketing Jogja dan tips memilihnya sudah cukup bagi Anda. Selanjutnya terserah Anda. Silahkan gunakan informasi ini dengan baik dan bijak. Terima kasih, semoga sukses selalu.